Rambut yang tumbuh di kepala kita merupakan mahkota yang perlu dijaga. Terutama bagi wanita, rambut menjadi penyempurna kecantikan baginya. Oleh karena itu, banyak kaum wanita yang merawat dan menyesuaikan rambut mereka dengan bentuk wajah mereka. Namun, tak sedikit yang merasa kurang percaya diri karena rambut mereka yang terlalu tipis dan tidak sesuai yang mereka inginkan.
Nah, bagi kalian yang merasa kurang percaya diri dengan rambut yang terlalu tipis tidak perlu khawatir! Sebaiknya pertebal rambut kalian dengan cara alami di bawah ini. Tetapi, sebelum masuk ke cara tersebut sebaiknya kenali dulu hal-hal yang menyebabkan rambut menjadi tipis. Berikut adalah penyebab penipisan rambut yang perlu kalian hindari.
1. Sering menggunakan Hair Dryer secara berlebihan,
2. Menggunakan produk rambut yang berbahan keras,
3. Sering mengikat rambut dengan kencang,
4. Mengonsumsi obat-obatan tertentu, dan
5. Sering menarik-narik rambut dengan keras.
Itulah lima penyebab rambut menjadi tipis yang sangat perlu kalian hindari agar kesehatan rambut tetap terjaga dengan baik. Adapun untuk kalian yang telah mengalami penipisan rambut, boleh melakukan salah satu cara alami berikut ini.
1. Menggunakan Minyak Zaitun

Minyak zaitun mengandung asam lemak dan omega-3 yang sangat dibutuhkan oleh rambut. Oleh karena itu, kalian dapat menggunakan minyak zaitun sebagai bahan alami untuk menebalkan rambut. Adapun cara menggunakannya yaitu sebagai berikut.
1. Pertama-tama, panaskan minyak zaitun sesuai suhu tubuh kalian.
2. Setelah itu, oleskanlah minyak tersebut ke atas kepala.
3. Kemudian, pijat kepala secara perlahan-lahan hingga minyak merata di rambut.
4. Setelah itu, diamkan selama 40 menit.
5. Setelah 40 menit, bilas rambut menggunakan shampo.
2. Oleskan Masker Alpukat

Buah Alpukat mengandung vitamin E yang berfungsi menjaga kelembaban rambut dan menebalkan rambut. Jadi, bagi kalian yang ingin memiliki rambut yang sehat dan tebal dapat menggunakan buah ini dengan cara penggunaan sebagai berikut.
1. Haluskan satu buah Alpukat terlebih dahulu.
2. Setelah halus, campurkan halusan tersebut dengan satu sendok minyak zaitun.
3. Kemudian, aduk hingga campuran tersebut menyatu dengan rata.
4. Lalu, oleskan campuran tersebut ke kulit.
5. Setelah semua sudah terolesi maka diamkanlah selama 30 menit.
6. Lalu, bilas menggunakan shampo setelahnya.
3. Menggunakan Gel Lidah Buaya

Gel lidah buaya mengandung protein, kalsium, dan vitamin A, B1, dan C yang sangat baik untuk rambut. Jadi, tidak salah kalau gel lidah buaya dapat dimanfaatkan untuk menebalkan dan merawat rambut. Adapun cara menggunakannya adalah sebagai berikut.
1. Ambil gel lidah buaya terlebih dahulu.
2. Kemudian, oleskan gel tersebut ke permukaan kulit kepala secara merata.
3. Lalu, diamkanlah selama 30 menit setelahnya.
4. Setelah itu, bilas rambut menggunakan shampo.
4. Oleskan Minyak Kemiri
Cara selanjutnya yaitu menggunakan minyak kemiri. Buah kemiri memiliki kandungan zat aponin, plavonoid, dan polifenol yang baik untuk rambut. Jadi, kalian dapat memanfaatkannya dengan mengikuti langkah berikut ini.
1. Pertama-tama sediakan minyak kemiri atau kemiri yang sudah dihaluskan.
2. Setelah itu, oleskan minyak kemiri tersebut ke atas kepala hingga merata.
3. Lalu, diamkan selama 30 menit.
4. Dan terakhir, bilas kepala menggunakan shampo hingga bersih.
5. Menggunakan Madu

Madu dipercaya dapat menjaga kesehatan rambut dengan baik dan juga menebalkan rambut. Adapun cara menggunakannya yaitu sebagai berikut.
1. Siapkan madu asli terlebih dahulu.
2. Kemudian, oleskan madu tersebut ke kepala secara merata.
3. Lalu, diamkan selama 30 menit.
4. Terakhir bilaslah rambut menggunakan shampo.
6. Gunakan Air Seduhan Teh Hijau

Teh hijau mengandung antioksidan, polifenol, dan vitamin C yang baik untuk kesehatan rambut dan juga dapat menebalkannya. Oleh sebab itu, kalian bisa mengikuti cara berikut ini dalam menggunakannya.
1. Buatlah secangkir teh hijau dan diamkan hingga hangat.
2. Kemudian, aplikasi seduhan teh hijau tersebut ke kulit kepala secara merata.
3. Setelah itu, diamkan selama 15 menit.
4. Lalu, bilas kepala dengan shampo hingga bersih.
Itulah enam cara menebalkan rambut yang tipis menggunakan bahan-bahan alami. Ingatlah untuk rutin melakukan salah satu cara tersebut untuk memperoleh hasil yang maksimal. Cintai mahkota yang ada pada kalian untuk mendapatkan kebahagiaan yang sejati. Semoga bermanfaat.